Berita Terkini :

Sungsang Diterjang Puting Beliung, 1 Tewas

ilustrasi by google
BANYUASIN - Angin puting beliung, Minggu (24/6/2012), sekitar pukul 14.30 menghantam Desa Sungsang 3 Kecamatan Banyuasin II, Kabupaten Banyuasin.

Kencangnya angin tersebut membuat beberapa rumah warga yang rata-rata berada di bibir sungai rusak ringan, bahkan satu di antaranya roboh yakni bangunan gudang kepiting milik H Nasrun yang terletak di Lorong Teladan Desa Sungsang 3 kecamatan Banyuasin II Banyuasin.

Robohnya bangunan ini mengakibatkan satu orang warga yang tengah berada di dekat gudang tersebut tewas.

Warga yang tewas ini bernama Sadali (57) warga Desa Kebang, Kecamatan Kebang, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat yang tertimpa runtuhan kayu di bagian dada sebelah kiri.

"Informasi dari warga angin puting beliung ini menghantam Sungsang 3 ini sekitar pukul 14.30," kata Sukardi anggota DPRD Banyuasin yang dihubungi Sripoku.com.

Kades Sungsang 3, Amir, mengakui jika Desa yang dipimpinnya tersebut dilanda angin kencang yang diduga angin puting beliung.

"Anginnya datang secara tiba-tiba dan cukup kencang sekali, warga sebagian besar keluar rumah untuk menghindari tertimpa bangunan," katanya.

Kondisi angin ini memang intensitasnya mulai tinggi dalam beberapa minggu terakhir, kemungkinan akibat memasuki musim kemarau ini.

"Dalam beberapa minggu ini memang intensitas angin cukup sering, tetapi yang cukup kencang baru hari ini dan membuat rumah warga roboh," katanya.

Kapolres Banyuasin AKBP Agus Setiyawan SIK melalui Iptu Helmi Ardiansyah membenarkan peristiwa tersebut.

Penulis : Saifudin Zuhri
Editor : Sudarwan
Saat ini anda sedang membaca artikel Sungsang Diterjang Puting Beliung, 1 Tewas. Artikel ini telah di berikan rating 4.5 Oleh Kelulut Klanceng. Jika anda menyukai artikel Sungsang Diterjang Puting Beliung, 1 Tewas ini, mohon untuk menekan tombol like dan share yang telah kami sediakan untuk ikut menyebarkan artikel ini.
Bagikan Article :

0 comments: